29/11/19

Sambangi Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Teluk Batang Berikan Himbauan Kamtibmas


Kayong Utara - Bhabinkamtibmas Polsek Teluk Batang Desa Teluk Batang kota, Brigpol Wahyu menyambangi desa binaannya guna menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas, Jum'at (29/11/2019)

Kegiatan sambang dan menyapa warga desa binaan yang dilakukan Brigpol Wahyu yang pada pagi ini mengadakan tatap muka dengan warga Desa binaannya, dan dalam kesempatan itu sambil bercanda Bhabinkamtibmas tidak lupa untuk memberikan himbauan dan sampaikan pesan-pesan kamtibmas terkait peran serta warga dalam menjaga keamanan dilingkungan masing masing, demi menjamin kenyaman warga dalam menjalankan segala aktifitas.

Kapolsek Teluk Batang IPTU Jumari S.H M. Ap menerangkan bahwa dengan selalu hadirnya Bhabinkamtibmas ditengah-tengah warga desa binaannya, maka warga tidak akan sungkan untuk memberikan berbagai informasi utamanya yang menyangkut tentang kamtibmas sehingga kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Teluk Batang, Polres Kayong Utara dapat selalu terjaga,” terang Kapolsek.

Patroli Sepeda Sat Sabhara efektif wujudkan Dialogis Polisi Dengan Warga


Kayong Utara - Sat Sabhara Polres Kayong Utara menggelar agenda rutin patroli bersepada yang merupakan salah satu program Polres Kayong Utara dalam menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polres Kayong Utara. Jumat (29/11/19)
Patroli sepeda memang kurang efektif jika dalam kondisi emergency atau memerlukan penanganan yang cepat. Namun, patroli bersepeda memudahkan petugas agar lebih detail mengawasi dan mengontrol setiap lingkungan masyarakat yang dilalui dalam rute patroli tersebut sehingga efektif melaksanakan dialogis dengan warga.

Kasat Sabhara Polres Kayong Utara IPTU Sarjono mengatakan bahwa Patroli bersepeda ini sangat efektif melaksanakan dialogis dengan warga karena patroli bersepeda mampu menjangkau setiap sudut jalanan, fleksibel masuk gang, dan lebih familier dengan masyarakat.

Kegiatan rutin patroli sepeda ini digelar dengan sasaran tempat keramaian, pasar, Bank, dan pemukiman penduduk serta berbagai objek vital lainnya, pada setiap istirahat petugas dapat dengan mudah menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas pada masyarakat.

Kasat Sabhara Kayong Utara IPTU Sarjono mengatakan patroli sepeda ini bertujuan meningkatkan kehadiran polisi berseragam di tengah-tengah masyarakat, sebagai pencegahan timbulnya gangguan Kamtibmas maupun aksi kriminalitas serta berkeliling naik sepeda juga  salah satu olahraga agar badan lebih segar, sehat dan dapat leluasa langsung menyapa warga yang ditemui di jalan sehingga menjadikan Polri lebih dekat dengan masyarakat.

Jangan Kita Lengah, Pesan dari Binmas Polres Kayong Utara Saat Dialogis


Kayong Utara – Guna untuk mencegah masuk dan berkembangnya paham radikalisme dan terorisme ditengah tengah masyarakat, Binmas Polres Kayong Utara Guna untuk mencegah masuk dan berkembangnya paham radikalisme dan terorisme ditengah tengah masyarakat, Binmas Polres Kayong Utara rutin melakukan giat sambang desa sekaligus bertemu dan bersilaturahmi bersama warga guna untuk sampaikan himbauan Kamtibmas sekaligus serta mengajak warga mewaspadai adanya paham radikalisme dan terorisme serta mengali berbagai informasi yang berkembang ditengah tengah masyarakat.

Kegiatan sambang desa binaan sekaligus bersilaturahmi bersama warga tersebut seperti yang dilaksanakan oleh Personel Binmas di Desa Pangkalan Buton Bripka Fredy Simatupang, yang pada pagi ini Jum'at (29/11) melaksanakan tatap muka bersama warga yang sedang istirahat di poskamling.

Binmas Polres Kayong Utara dalam kesempatan itu menyampaikan himbauan dan pesan pesan Kamtibmas sekaligus mengajak warga untuk bersama sama mengantisipasi adanya ajaran paham paham Radikalisme dan terorisme yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

“Ajaran Radikalisme yang mengusung kekerasan dan memaksakan kehendak serta merasa yang paling benar adalah bertentangan dengan nilai nilai agama maupun nilai nilai luhur budaya bangsa Indonesia, karena Negara kita ini dibangun dengan semangat perbedaan, berbeda agama, suku bangsa, dan budaya, karena itu jauhi paham Radikalisme yang dapat memecah belah persatuan bangsa,” kata Bripka Fredy Simatupang

Dalam kesempatan itu pula, Bripka Fredy Simatupang juga memberikan himbauan kepada warga untuk berhati-hati terhadap berita atau kontens yang mengandung berita berita bohong (Hoak) ataupun provokasi dan unsur kekerasan, mari kita tetap jaga persatuan dan kerukunan walaupun berbeda.

“Mohon apabila menemukan berita atau kontens yang mengandung Hoaks dan Provokatif agar segera dihapus dan jangan disebarluaskan atau di share ke orang lain sebab ada hukum yang mengaturnya yaitu UU ITE dan apabila menemukan hal hal tersebut alangkah baiknya untuk disampaikan kepada kami atau petugas Kepolisian terdekat,” pesan Bripka Fredy Simatupang.

Polres Kayong Utara Gelar Giat Pembinaan Awak Poskamling Dalam Mendukung Desa Mandiri


Kayong Utara - Pokres Kayong Utara menggelar kegiatan pembinaan awak poskamling guna optimasi peran siskamling guna mendukung program desa mandiri dalam rangka pemeliharaan dan ketertiban masyarakat yang kondusif di kalimantan barat. Yang dilaksanakan di hotel Mahkota jalan Irama Laut, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara Kalbar, Kamis (28/11).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Kayong Utara AKBP Asep I. Rosadi, S.I.K., M.P.A., Ps. Kasat Binmas Ipda Dede Mikdar, para Kapolsek jajaran bersama para Bhabinkamtibmas serta warga masyarakat dari tiga Kecamatan yaitu Kecatan Seponti, Teluk Batang dan Melano yang berjumlah 125 (seratus dua puluh lima) orang.

Kegiatan itu juga dihadiri oleh tim dari Direktorat Binmas Polda Kalbar yang dipimpin oleh Ketua tim AKBP Sigit Eliyanto Nurharjan, S.I.K., (Kasubdid Binpolmas), Kompol Agus Dwi Cahyoni, S.I.K., Aipda Herlambang B.K, Bripka Abdul Muin, Bripka Alamsyah dan Brigadir M. Panggabean.


Kapolres mengatakan dalam sambutannya, bahwa kegiatan yang dilaksanakan ini tujuannya untuk mendukung program pemerintah yaitu pembangunan desa mandiri. Yang dimaksud dengan desa mandiri adalah desa yang memiliki kemampuan melaksanakan pembangunan desa untuk kesejahteraan masyarakat desa dengan tiga indeks yaitu ketahanan sosial, ketahanan ekonomi, dan ketahanan lingkungan dengan 52 indikator secara berkelanjutan.

"Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa dalam rangka pembangunan nasional ada bagiannya membangun dari desa. Mulai dari desa sangat tertinggal, begitu diadakan beberapa fasilitas naik menjadi desa tertinggal, dari beberapa indikator terlaksana naik lagi menjadi desa berkembang dan terus membangun lagi apa indikator yang belum dicapai masuk menjadi desa maju dan terus membangun naik menjadi desa mandiri," ucap Kapolres.

Selanjutnya AKBP Asep menjelaskan indeks desa mandiri adalah ketahanan sosial dan ketahanan lingkungan. Ketahanan sosial adalah bagaimana caranya masyarakat desa tersebut bisa membangun dirinya dari sisi keamanan, sisi pertahanan dan lain sebagainya.

"Dari sisi keamanan yang paling gampang dilihat bahwa desa itu punya keamanan sosial adalah ada tidak simbolnya, poskamling. Namun bukan hanya poskamlingnya saja tapi harus ada sistemnya (siskamling)," jelas AKBP Asep.

"Siskamling itu harus ada semua peralatan poskamling standart, adanya awak poskamling yang terlatih. Untuk awak poskamling akan dilatih cara pengamanan lingkungan dan penanganan bencana oleh Kapolsek dan para Bhabinkamtibmas," lanjut laki-laki berpangkat melati dua itu.

Ia juga mengatakan, dengan kerja sama yang baik dan semangat gotongroyong antara warga masyarakat dengan Kepolisian dan semua pihak terkait, Kayong Utara dapat mewujudkan siskamling yang terbaik di Indonesia.

"Sekarang kita kumpul adalah khusus poskamling dengan awaknya, tapi nanti awaknya akan menjadi pionir untuk pembangunan siskamling, sistemnya yang kita bangun," ujarnya

"Semoga, hari ini kita semua dapat ilmunya dan manfaatnya dari acara ini. Dan bapak-bapak ini lah yang akan menjadi mitra terdepan para Polisi di desa dalam membangun siskamling untuk mendukung desa mandiri di kampung masing-masing," harapnya.

Seusai memberikan kata sambutannya, Kapolres memberikan papan nama poskamling kepada 3 perwakilan program desa mandiri yaitu, desa Seponti Jaya, dusun Sidodadi TR 3 B RT. 10, Kecamatan Seponti, desa Teluk Batang, dusun Karya Makmur RT. 10 dan desa Teluk Melano, dusun Eka Jaya Indah RT 11, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten Kayong Utara Kalbar.

28/11/19

Bhabinkamtibmas Desa Simpang Tiga Sambangi Warga


Kayong Utara - Dalam upaya untuk lebih mendekatkan pihak Kepolisian dengan masyarakat. Bhabinkamtibmas Sukadana Polres Kayong Utara di desa Simpang Tiga Bripka Darman melaksanakan kegiatan sambang warga dengan warga desa binaanya. Kamis (28/11/2019).

Kegiatan tersebut dilakukan bhabinkamtibmas guna semakin terjalinnya silaturahmi dan komunikasi yang baik antara bhabinkamtibmas dengan warga desa binaannya, selain itu juga guna menggali informasi tentang situasi dan kondisi serta perkembangan kamtibmas di desa, sehingga bila terdapat atau terjadinya tindak kejahatan atau gangguan kamtibmas, warga tidak sungkan melaporkan kepada bhabinkamtibmasnya dan dapat segera ditindak lanjuti.

Pada kesempatan tersebut juga bhabinkamtibmas senantiasa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga, agar kiranya tetap menjaga keharmonisan dan kerukunan hidup antar sesama baik dilingkungan tempat tinggal maupun dilingkungan sekitar, selama kegiatan berjalan aman

Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Hilir Desa Teluk Melano Sambangi Warga


Kayong Utara - Brigpol Hendian sambangi warga di Desa Teluk Melano, Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara, Kamis (28/11/2019).

“Dalam kegiatan sambang ini untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat agar masyarakat tidak takut untuk memberikan informasi terkait situasi Kamtibmas di wilayah Kecamatan Simpang Hilir,” ungkap Hendian

“Agar menolak berita hoax, jangan menyebarkan berita hoax yang dapat menimbulkan perpecahan NKRI, dan agar ikut menjaga keamanan lingkungan, serta ciptakan kerukunan antar umat beragama,“ lanjutnya.

Amir selaku tokoh agama desa Teluk Melano merasa senang dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Bhabinkamtibmas Brigpol Hendian atas kunjungannya dan himbauan akan selalu ikut menjaga Kamtibmas dan juga memberikan informasi Kamtibmas.

Kapolsek Simpang Hilir Iptu Aris mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas yang merupakan ujung tombaknya Polri harus benar benar bisa mendekatkan diri kepada warga masyarakat supaya warga masyarakat dapat berkontribusi dalam memberikan informasi untuk menciptakan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara.

Polisi Giatkan Patroli Dialogis Malam Hari Guna Cegah Gangguan Kamtibmas


Kayong Utara - Untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas lainnya, personel piket SPKT Polrek Kayong Utara gencar melakukan patroli malam hari.

Seperti pada rabu (27/11/2019) Bripka Kurniawan bersama personel melakukan dialogis dengan warga Desa Sutra, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara.

Dalam kegiatan patroli ini  Bripka Kurniawan juga melakukan dialogis memberikan himbauan dan pesan kamtibmas pada warga masyarakat agar bersama-sama untuk menjaga situasi kamtibmas di lingkungan masing-masing.

“Dengan melakukan patroli malam hari setidaknya dapat mencegah para pelaku kejahatan maupun gangguan kamtibmas yang lainnya,”jelas Bripka Kurniawan.

Masih menurut Kurniawan pihaknya juga berpesan kepada warga kalau mengetahui dan mendengar adanya suatu kejadian maupun hal-hal yang mencurigakan diharapkan warga untuk segera melapor ke Polsek Kayong Utara sehingga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.

KasatSabhara Kayong Utara IPTU Sarjono. melalui Kanit Sabhara Bripka Rony Buana mengatakan bahwa kegiatan patroli rutin malam hari ini selain wujud kesiap siagaan personel Kepolisian untuk antisipasi kerawanan kamtibmas, sekaligus untuk memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga masyarakat.

Bhabinkamtibmas Polsek Kamboja Sambang Desa Jalin Komunikasi


Kayong Utara - Untuk menjalin komunikasi baik dengan warga masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Maya Karimata siang tadi Kamis (28/11/19) melaksanakan sambang Desa di desa binaannya masing masing.

Kegiatan yang disertai dengan patroli desa tersebut, dilakukan oleh setiap Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Mayak Karimata. Sehingga, hubungan antara warga masyarakat dengan pihak Kepolisian bisa terjalin dengan baik.

Kapolsek Pulau Mayak Karimata IPTU Mulyadi mengungkapkan bahwa, pihaknya selalu mengedepankan Bhabinkamtibmasnya. Dimana setiap ada permasalahan ataupun kegiatan, Bhabinkamtibmas wajib ada ditengah masyarakat.

“Bhabinkamtibmas harus menyatu dengan masyarakat. Oleh sebab itu, perlu menjalin hubungan baik dengan masyarakat”, ucap Kapolsek Pulau Mayak Karimata IPTU Mulyadi.

Tim Biro rena polda kalbar hadir di Polres kayong Penelitian dan mapping Susun Rebut TA.2021


Polres Kayong utara diakhir bulan  Nopember 2019 selalu menerima kunjungan kerja dari Poldsa kalbar sebagai pembina satuan fungsi disatuan kerja Polres  Kayong utara , Sebagaimana Kegiatan dilaksanakan Pada hari Kamis  tgl  28   November 2019  sekitar pukul 08.30. Wib. Bertempat  Ruang PPKO  Telah  dilaksanan  kegiatan  menerima kujungan kerja tim Biro rena Polda Kalimantan barat dalam rangka kegiatan penelitian penyusunan Rencana kebutuhan anggaran tahun 2021.   Kunjungan kerja dipimpin Ketua tim AKBP.  Erwin Tosin bersama dengan 4 Anggota Bintara  dan 2 orang staf ASN  pada polri . Tim tersebut disambut langsung olehKapolres AKBP Asep I.Rosadi M.P.A, didampingi wakapolres Kompol Haryanto S.H. Setelah disambut didahuli dengan pemberian kata sambutan kemudian Ketua Tim memulai  masuk ke materi Pendalaman penelitian Penyusunan Renbut T.A.2021. Yang diikuti para Kabag,Kasatfung ,Kasi dan Kapolsek jajaran disertai dengan  anggota  Bintara administrasi. Materi pembahasan adalah penyusunan Rencana kebutuhan anggaran thn 2021disatuan kerja dan masing-  masing subsatker jajaran Polres Kayong utara. Berdasakan program yang  ada untuk Satker Polres memiliki 8 Program sementara Subsatuan kerja Polsek jajaran  ada 6 program. 


Peringatan HUT PGRI DAN HGN KAYONG UTARA DIHADIRI PENGURUS BESAR PROPINSI


Pengurus besar  PGRI ke 74 thn 2019 dan hari guru Nasional (HGN) Kabupaten  Kayong utara.Menghadiri acara peringatan yang dilaksanakan di kabupate  Kayong utara.
Pada hari Kamis  tgl  27  November 2019  skitar pukul 14.00 Wib. Bertempat Istana Rakyat ( Pendopo) Sukadana Telah dilaksanakan acara peringatan hari ulang tahun PGRI ke 74 tahun 2019 dan hari guru Nasional ( HGN)   Kabupaten Kayong utara.Kegiatan dihadiri  Bupati Drs. Citra Duani , Kapolres AKBP Asep I. Rosadi M.P.A  diwakili Kabagren AKP. Asliden Sinaga, Ketua DPRD  Kepala dinas pendidikan dan Kebudayaan   Yang juga dihadiri pengurus besar PGRI Propinsi Kalimantan barat,  Ketua  PGRI Kabupaten Kayong utara.
Dengan  melaksanakan  beberapa kegiatan dalam  melaksanakan silaturahmi  sebelum masuk acara pokok dimulai dengan 

Pembukaan pra kata dari Pembawa acara,-Pembacaan Doa  pembacaan Ikrar PGRI / HGN oleh seorang dewan guru. - sambutan Ketua PGRI Kabupaten  Kayong utara dan sekaligus  membacakan sejarah berdirinya PGRI /HGN pada  tgl 25 Nopember 1994. -Sambutan pengurus besar PGRI propinsi - Sambutan Kepala Dinas P dan K.sambutan terakhir  oleh Bupati Kayong utara, Sekaligus penyerahan piagam penghargaan kepada para dewan guru yang berprestasi.  diberbagai kegiatan  yang mendapat penilaian yang  baik  sebanyak  5 Orang  dewan guru. 

27/11/19

Stop Pungli, Bhabinkamtibmas Desa Sutera Sosialisasi Saber Pungli Kepada Warga


Kayong Utara - Brigpol Arwantus Ricky Bhabinkamtibmas Desa Sedahan Jaya Kecamata Sukadana, Kabupaten Kayong Utara melakukan sosialisasi sapu bersih pungutan liar (Saber Pungli) kepada salah satu warganya di Jalan Bhayangkara. Rabu (27/11/2019) pukul 08.30 WIB.

Dalam Sosialisasi, Bhabinkamtibmas menjelaskan tentang adanya Peraturan Presiden (Perpres) RI Nomor 87 Tahun 2016 tentang satuan tugas sapu bersih pungutan liat (Saber Pungli) dan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang pelayanan publik.

Kegiatan tersebut agar terwujudnya pelayanan publik pada kementrian atau lembaga pemerintah daerah yang terbebas dari pungutan liar, meningkatkan kualitas pelayanan publik melalui transparansi serta sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan terbebas dari pungli.

Ricky menerangkan, "dengan dilakukan sosialisasi ini agar warga masyarakat dapat menambah wawasan dan mempedomi hal-hal yang menjadi larangan serta ancaman pidana yang terkandung dalam Perpres dan undang-undang tersebut," terang Ricky.

Bhabinkamtibmas Polsek Sukadana Sambang Warga di Desa Gunung Sembilan


Kayong Utara - Untuk menjalin komunikasi baik dengan warga masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Sukadana pagi ini (27/11/19) melaksanakan sambang di desa binaannya. 

Kegiatan yang disertai dengan patroli desa tersebut, dilakukan oleh setiap Bhabinkamtibmas Polsek Sukadana Sehingga, hubungan antara warga masyarakat dengan pihak Kepolisian bisa terjalin dengan baik.

Kapolsek Sukadana IPTU Chandra Wirawan mengungkapkan bahwa, pihaknya selalu mengedepankan Bhabinkamtibmasnya. Dimana setiap ada permasalahan ataupun kegiatan, Bhabinkamtibmas wajib ada ditengah masyarakat.

“Bhabinkamtibmas harus menyatu dengan masyarakat. Oleh sebab itu, perlu menjalin hubungan baik dengan masyarakat”, ucap Chandra.

Berikan Rasa Aman, Patroli Samapta Polres Kayong Utara Sambangi Warga


Kayong Utara – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga serta mencegah tindak kejahatan, personel Sat Samapta Polres Kayong Utara gencar melakukan patroli rutin. 

Rabu (27/11/2019) pukul 08.30 WIB, melaksanakan sambang dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat seputaran Sukadana khususnya Pasar pagi. 

Kasatsabhara Polres Kayong Utara Iptu Sarjono mengatakan patroli dialogis ini sebagai upaya bentuk kegiatan preventif pencegahan terjadinya kejahatan di lingkungan masyarakat. Kegiatan ini dilakukan dengan rute obyek vital seperti perbankan, perkantoran serta serta pemukiman masyarakat.

“Patroli ini untuk mencegah terjadinya niatan tindak kejahatan sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tidak terpengaruh isu hoax, tidak membuka lahan dengan cara dibakar serta bersama-sama menjaga kamtibmas,” ucap salah satu petugas patroli.

Kedepankan Dialogis Polisi Dalam Antisipasi Kriminalitas


Kayong Utara - Pergelaran dialogis dengan warga masyarakat para Polisi desa selalu kedepankan sentuhan yang humanis agar berita serta pesan kamtibmas tersambungkan ke sasaran. Perlunya pencerahan secara masiv dari personel  Polres Kayong Utara demi terjaminnya sebuah keamanan diberbagai media kegiatan warga masyarakat. Seperti di era sekarang ini pengaruh besar dari media elektronik yang sudah memasuki lini kehidupan sampai ke tingkat warga pelosok sekalipun sehingga butuh perimbanhan informasi dunia nyata untuk mewaspadai hal-hal yang merubah paham pemikiran yang sudah baik.

Rabu 27/11, Aktifitas warga nasabah bank BRI unit Munjungan media yang tepat pula bagi unit patroli dialogis jalan kaki Polres Kayong Utara bisa bertatap muka untuk berbagi informasi dan menyampaikan himbauan keselamatan harta maupun jiwa. Kerjasama yang sinergi antara kepolisian dengan pengelola pasar sebagai sarana yang efektif dalam menjaga keamanan, ketertiban serta kenyamanan pasar rakyat tersebut.

“Razia gabungan Polres Kayong Utara diberbagai aktifitas warga sering juga kami lakukan dengan sasaran obyek vital untuk menghindari tindak kejahatan modus pencopetan, penipuan dan demi tertibnya aktifitas warga ketika bertransaksi” pungkas Bripka Rony Buana.

KasatSabhara Polres Kayong Utara Iptu Sarjono saat dikonfirmasi menuturkan “Jaminan keamanan pada geliat perekonomian yang ada dengan pergelaran polisi sangat mengedepankan sentuhan langsung baik pada para pedagang maupun ke para pengunjung untuk selalu waspada dan peka terhadap situasi yang mencurigakan agar pasar tradisional tetap kondusif”.

Bhabinkamtibmas Sambang Warga Sampaikan Pesan Kamtibmas ke Warga Desanya


Kayong Utara - Dalam upaya untuk lebih mendekatkan pihak Kepolisian dengan masyarakat. Bhabinkamtibmas Teluk Batang  Polres Kayong Utara di Desa Sei Paduan Brigpol Diky Hamzah melaksanakan kegiatan sambang warga dengan warga desa binaanya. Rabu (27/11/2019).

Kegiatan tersebut dilakukan bhabinkamtibmas guna semakin terjalinnya silaturahmi dan komunikasi yang baik antara bhabinkamtibmas dengan warga desa binaannya, selain itu juga guna menggali informasi tentang situasi dan kondisi serta perkembangan kamtibmas di desa, sehingga bila terdapat atau terjadinya tindak kejahatan atau gangguan kamtibmas, warga tidak sungkan melaporkan kepada bhabinkamtibmasnya dan dapat segera ditindak lanjuti.

Pada kesempatan tersebut juga bhabinkamtibmas senantiasa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga, agar kiranya tetap menjaga keharmonisan dan kerukunan hidup antar sesama baik dilingkungan tempat tinggal maupun dilingkungan sekitar, selama kegiatan berjalan aman.

Bupati menyaksikan Kapolres menerima Dipa T.A.2020 dan penanda tangan Fakta Intergritas.


Kepala KPPN Ketapang bersama dengan Dirjen pajak KPPN tingkat Provinsi Kalimantan barat. melaksanakan kegiatan  penyerahan Dipa TA.2020 kepada Satuan kerja pengelola dana APBN dan penanda tangan pakta Intergritas serta penyaluran Dana alokasi khusus dan dana Desa  Kab Kayong utara.Pada hari Selasa  tgl  26 November 2019  skitar pukul 10.00 Wib. Bertempat Istana Rakyat ( Pendopo) Sukadana.
Kegiatan diFasilitasi oleh KPPN Ketapang yang didampingi  Kakawil Dirjen  pajak KPPN Provinsi Kalimantan barat Kegiatan dihadiri oleh Bupati Kayong utara Drs. Citra Duani, Ketua DPRD 
Kapolres AKBP Asep I.Rosadi M.P.A yang juga sebagai penerima Dipa Tahun anggaran 2020 dan penandatangani Fakta Intergritas.Pihak KPPN mengundang seluruh satuan kerja 
Para Kuasa pengelola anggaran  Yang ada di Wilayah hukum  Kabupaten Kayong utara.
 Dengan susunan acara  sebagai berikut ;
acara pembukaan dimulai dengan kata pengatar dari Pembawa acara, diawali dengan Pembacaan doa, Setelah pembacaan doa oleh Personel yang ditunjuk. menyampaikan kata sambutan dimulai dari, 
- Kata sambutan KPPN Kabupaten Ketapang
- Kata sambutan  Dirjen Pajakkawil KPPN  provinsi.
- Kemudian diakhiri dengan Kasambutan Bupati Kayong utara. Setelah sambutan melaksananakan Penandatangan  pakta intergritas.oleh Kuasa pengguna anggaran dari 10 satuan kerja yang ada di kabupaten Kayong utara. 
setelah selesai penandatangan Bupati langsung menyerakan Dipa tahun anggaran 2020 Kepada para KPA kegiatan tersebut diabadikan dan didokumentasikan oleh Kabaghumas Pemda dan subhumas Polres Kayong utara.





26/11/19

Rutinitas Bhabinkamtibmas Sambang Dan Dialogis Dengan Warga Desa Binaanya


Kayong Utara - Disela kegiatan temu ramah dengan masyarakat, personel Polsek Sukadana Brigpol Zainal melaksanakan himbauan pesan-pesan Kamtibmas dan Saberpungli atau pungutan liar yang disampaikan kepada warga binaannya di Desa Pangkalan Buton, Kecamatan Sukadana,  Kabupaten Kayong Utara Kalbar, Selasa (26/11/2019).

Pesan-pesan Kamtibmas selalu disampaikan di depan warga agar lebih waspada saat hendak keluar rumah seperti mematikan api kompor agar dipastikan sudah dalam keadaan tidak menyala karena hal itu sangat berbahaya dan bisa menimbulkan kebakaran serta pintu dan jendela rumah dalam keadaan benar-benar terkunci rumah ditinggalkan.

Dalam kegiatan Saberpungli Tomi menghimbau agar masyarakat tidak melakukan pungli (pungutan liar), yang mana jangan memberikan berupa uang kepada aparat yang berwajib apabila ada yang memberi maka yang memberi dan yang menerima akan di kenakan sangsi pidana, jangan mudah percaya dengan berita hoax dan isu sara serta ujaran kebencian yang berpotensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Menghimbau kepada warga agar memberikan informasi sekecil apapun kepada Bhabinkamtibmas setiap ada permasalahan di desa.

“Kegiatan itu kami lakukan untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan terjadinya pungutan liar sehingga masyarakat dapat terlayani dengan baik sesuai aturan yang berlaku” ucap Zainal.

Sambangi Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Teluk Batang Berikan Himbauan Kamtibmas


Kayong Utara - Bhabinkamtibmas Polsek Teluk Batang Desa Teluk Batang kota, Brigpol Wahyu menyambangi desa binaannya guna menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas, Selasa (26/11/2019)

Kegiatan sambang dan menyapa warga desa binaan yang dilakukan Brigpol Wahyu yang pada pagi ini mengadakan tatap muka dengan warga Desa binaannya, dan dalam kesempatan itu sambil bercanda Bhabinkamtibmas tidak lupa untuk memberikan himbauan dan sampaikan pesan-pesan kamtibmas terkait peran serta warga dalam menjaga keamanan dilingkungan masing masing, demi menjamin kenyaman warga dalam menjalankan segala aktifitas.

Kapolsek Teluk Batang IPTU Jumari S.H M. Ap menerangkan bahwa dengan selalu hadirnya Bhabinkamtibmas ditengah-tengah warga desa binaannya, maka warga tidak akan sungkan untuk memberikan berbagai informasi utamanya yang menyangkut tentang kamtibmas sehingga kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Teluk Batang, Polres Kayong Utara dapat selalu terjaga,” terang Kapolsek.

Antisipasi Aksi Pelaku Kejahatan, Polres Kayong Utara Melaksanakan Patroli Rutin


Kayong Utara - Peningkatan kegiatan dialogis dengan warga masyarakat yang dilaksanakan oleh unit patroli Polres Kayong Utara dengan sasaran seluruh masyarakat bertujuan mengajak warga untuk mengantisipasi setiap kemungkinan terjadinya gangguan kamtibmas.

Demikian juga yang dilaksanakan pada hari Selasa (26/11) saat personel unit patroli Polres Kayong Utara melaksanakan kegiatan patroli dialogis dengan satuan pengamanan perbankkan sehubungan dengan adanya peningkatan aktivitas transaksi keuangan oleh masyarakat menjelang akhir pekan. Kepada satuan pengamanan, personel unit patroli memberikan himbauan kamtibmas tentang upaya meningkatkan kewaspadaan dalam mengantisipasi pelaku kejahatan.

Sementara itu kepada para nasabah, juga dititipkan pesan kamtibmas agar selalu berhati-hati dengan harta benda yang dibawanya dan dihimbau untuk meminta pengawalan anggota Polri bila akan membawa uang jumlah banyak tanpa dipungut biaya.

Kasat Sabhara IPTU Sarjono mengatakan bahwa penyampaian himbauan kamtibmas oleh personel unit patroli tersebut dilaksanakan untuk mengajak nasabah untuk turut serta dalam upaya mengantisipasi gangguan kamtibmas.

Giat Penilaian Lomba KB-Kes di Desa Alur Bandung Dihadiri Kabagops Polres Kayong Utara


Kayong Utara - Kapolres Kayong Utara AKBP Asep I. Rosadi, M.P.A., yang diwakili Kabagops Kompol Hendrayuti hadiri giat penilaian lomba kesatuan gerak PKK-KKBPK-Kesehatan Kabupaten Kayong Utara tahun 2019 di gedung serbaguna desa Alur Bandung, Kecamatan Teluk Batang, Kabupaten Kayong Utara Kalbar, Senin (25/11).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Kayong Utara H. Effendi Ahmad, S.Pd.I., Ketua tim penggerak PKK Kabupaten Kayong Utara Julianti Effendi Ahmad, Kabid Dinas kesehatan Made Sulandri, Camat Teluk Batang Lilik Hariadi, S.Ag.,M.Si., Pj. Kepala dusun Alur Bandung Sari'in, Ps. Kanit Binmas Aiptu Suhadi, Bhabinkamtibmas desa Alur Bandung Brigpol Diky Hamzah dan Babinsa Teluk Batang Serda Wahid Usman serta para undangan berjumlah 100 (seratus) orang.


Kegiatan kesatuan gerak PKK-KKBPK-Kesehatan Kabupaten Kayong Utara tahun 2019 bertema "Kita Gerakkan Keluarga dan Masyarakat Hidup Sehat Menuju Indonesia Sejahtera".

H. Effendi Ahmad, S.Pd.I., mengatakan, bahwa acara KB-Kes ini artinya tim penggerak PKK dengan Dinas kesehatan lebih kepada penyuluhan terkait dengan kesehatan dan lebih menekankan kepada promkesnya (promosi di bidang kesehatan).

"Karena menurut saya mencegah lebih baik dari pada mengobati, kemudian karena ini PKK bagaimana mengatur jarak kelahiran dan cara mendidik anak, insyallah segala sesuatu bisa, yang penting ada ilmu pengetahuannya, " ujar H. Effendi.

"Kegiatan seperti ini jangan hanya saat perlombaan saja tetapi harus diterapkan dikehidupan sehari-hari, masyarakat diharapkan untuk gemar melakukan seperti menanam tanaman obat keluarga dan lain-lain," lanjutnya.

Personel Satsabhara Melaksanakan Patroli Dialogis


Kayong Utara - Personel Satsabhara Polres Kayong Utara melaksanakan patroli dialogis di wilayah hukum Polres Kayong Utara, Selasa (26/11) Pukul 09.00 Wib.

Patroli adalah salah satu tugas yang rutin dilaksanakan oleh personel Satsabhara Polres Kayong Utara  baik obyek vital maupun tempat-tempat yang diangap rawan terjadinya tindak kejahatan yang berada di wilayah hukum Polres Kayong Utara.

Di samping melaksanakan patroli, personel Satsabhara Polres Kayong Utara juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung dan mendorong masyarakat untuk lebih dapat menjadikan Polisi bagi dirinya sendiri dan lingkungan sekitarnya. Dengan meningkatkan patroli dialogis, pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat lebih dirasakan oleh masyarakat. Dengan adanya kegiatan patroli dialogis  tersebut, dapat diperoleh informasi lebih banyak dari masyarakat mengenai keadaan kamtibmas suatu wilayah,” pungkas Kasatsabhara.

Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat dan lingkungannya, dengan kehadiran petugas Kepolisian bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat sekitar.

25/11/19

Inilah Upaya Patroli Sabhara Jaga Kamtibmas Pada Malam Hari


Kayong Utara - Personil Unit Patroli Satsabhara Polres Kayong Utara melaksanakan patroli dialogis rutin malam hari, Kayong Utara, Minggu (24/11/2019).

Selama pelaksanaan patroli personil Patroli Sabhara Brigpol Al Ahmad dan Bripda Gusti melakukan sambang ke masyarakat dan memberikan himbauan kepada mereka yang sedang berkumpul menghimbau untuk bersama-sama dengan Kepolisian untuk menjaga keamanan di lingkungannya masing – masing.

Patroli tersebut di maksud untuk memberikan rasa aman pada masyarakat dan memberikan himbauan kepada pemuda agar tidak mengkonsumsi miras, narkoba serta supaya para pemuda untuk selalu menjaga kantibmas, antisipasi terjadinya C3.

Kasatsabhara IPTU Sarjono membenarkan Patroli dialogis malam hari dilaksanakan oleh Personil yang piket dan menyambangi masyarakat guna menyampaikan pesan kamtibmas.

Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Hilir Desa Teluk Melano Sambangi Warga




Kayong Utara - Brigpol Hendian sambangi warga di Desa Teluk Melano, Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara, Senin (25/11/2019).

“Dalam kegiatan sambang ini untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat agar masyarakat tidak takut untuk memberikan informasi terkait situasi Kamtibmas di wilayah Kecamatan Simpang Hilir,” ungkap Hendian

“Agar menolak berita hoax, jangan menyebarkan berita hoax yang dapat menimbulkan perpecahan NKRI, dan agar ikut menjaga keamanan lingkungan, serta ciptakan kerukunan antar umat beragama,“ lanjutnya.

Jailani selaku tokoh agama desa Teluk Melano merasa senang dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Bhabinkamtibmas Brigpol Hendian atas kunjungannya dan himbauan akan selalu ikut menjaga Kamtibmas dan juga memberikan informasi Kamtibmas.

Kapolsek Simpang Hilir Iptu Aris mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas yang merupakan ujung tombaknya Polri harus benar benar bisa mendekatkan diri kepada warga masyarakat supaya warga masyarakat dapat berkontribusi dalam memberikan informasi untuk menciptakan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara.

Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Maya Karimata Desa Tanjung Satai Sambangi Warga


Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Maya Karimata Polres Kayong Utara Brigpol Badri sambangi warganya di Desa Tanjung Satai Senin (25/11/2019).

“Dalam kegiatan sambang ini lebih mendekatkan diri kepada masyarakat supaya masyarakat tidak takut untuk memberikan informasi terkait situasi Kamtibmas di wilayah Kecamatan Pulau Maya Karimata,” ungkap Badri

Agar menolak berita hoax, jangan menyebarkan berita hoax yang dapat menimbulkan perpecahan NKRI, dan agar ikut menjaga keamanan lingkungan yang aman, serta ciptakan kerukunan umat beragama yang kondusif,“ ujar pak Bhabinkamtibmas

Warga senang dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Bhabinkamtibmas Brigpol Badri atas kunjungan, himbauan dan akan selalu ikut menjaga kamtibmas dan juga memberikan informasi kamtibmas.

Patroli Dialogis Objek Vital Polsek Teluk Batang dan Sampaikan Pesan Kamtibmas


Kayong Utara - Anggota Polsek Sukadana melaksanakan patroli dialogis di objek vital serta sampaikan pesan kamtibmas kepada Security Bank BRI Kecamatan Sukadana untuk bekerja sama menjaga keamanan. Senin (25/11/2019).

Patroli adalah salah satu tugas yang rutin dilaksanakan oleh anggota Polsek Sukadana baik siang hari maupun malam hari dengan sasaran tempat-tempat rawan terjadi tindak pidana di wilayah hukum Polsek Sukadana Polres Kayong Utara

Untuk memberikan sentuhan langsung kepada masyarakat Polsek Sukadana melalui anggotanya Bhabinkamtibmas Desa Simpang Tiga Bripka Darman, polsek Sukadana pada siang hari ini melaksanakan patroli dialogis kepada security Bank BRI dan masyarakat kecamatan Sukadana.

“Demi memberi rasa aman, nyaman serta cipta situasi kamtibmas yang kondusif kami dari Polsek teluk batang akan selalu melaksanakan patroli dialogis, agar dapat langsung memberikan pesan kamtibmas kepada masyarakat serta menggali informasi dan keluh kesah masyarakat tentang kamtibmas” Terang kapolsek Sukadana.

Jaga Kondusivitas Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Sukadana Sambangi Warga Binaan


Kayong Utara - Personel Bhabinkamtibmas Polsek Sukadana sambangi desa sekaligus bersilaturahmi dengan warga desa binaannya. Senin (25/11/2019).

Kapolsek Sukadana Iptu Chandra Wirawan mengatakan, sambang desa dan kumpul bareng warga binaan menjadi rutinitas Bhabinkamtibmas. Kegiatan tersebut tidak hanya mempererat silaturahmi, namun bentuk upaya Polri untuk selalu mendekatkan diri kepada masyarakat.

“Setiap hadirnya polri di tengah-tengah warga binaan dapat dirasakan secara langsung maupun tidak langsung, dan segala informasi yang berkembang di masyarakat bisa digali dan serap oleh anggota polri.” ujar chandra irawan,

Ia menjelaskan, Bhabinkamtibmas berperan untuk memberikan dan menyampaikan pesan Kamtibmas, sekaligus mengajak warga agar dapat berperan aktif menjaga Kamtibmas di tempat tinggal dan lingkungan mereka, serta melakukan hal-hal positif demi terciptanya kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sukadana.

“Sampai saat ini, wilayah hukum Polsek Sukadana relatif cukup aman dan kondusif. Pun demikian, kita jangan terlena, kita harus tetap meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan demi terwujudnya situasi Kamtibmas,” timpal Bhabinkamtibmas Kelurahan Baharu Selatan Brigpol Adrian Abrianto.

Giat Patroli Dialogis Siang Hari Polres Kayong Utara


Kayong Utara - Personel Polres Kayong Utara Bripka Rony Buana Kanit Sabhara melaksanakan Patroli dialogis guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, seperti halnya kali ini dengan memberikan pesan – pesan kamtibmas kepada warga masyarakat di wilkum Polres Kayong Utara, Senin (25/ 11 / 2019) .

Giat patroli dialogis ini rutin dilaksanakan baik di siang hari maupun malam hari agar wilayah hukum Polres Kayong Utara tetap aman dan kondusif dari ganguan tindak pidana kriminalitas .

Patroli dialogis dilaksanakan di wilayah hukum Kayong Utara Kecamatan Kayong Utara Kabupaten Sukadana

24/11/19

SMA NEGERI 1 Teluk Batang gelar Pameran Kewirausahaan Bazaar Proco (Produk Coconut)


Kayong Utara - SMA Negeri 1 Teluk Batang gelar pameran kewirausahaan di halaman kantor camat Teluk Batang, Sabtu (15/12/2018). Pameran tersebut merupakan sebagai unjuk nyata dari sekolah rujukan.

Pameran ini dihadiri oleh Wakil Bupati Kayong Utara Effendi Ahmad,S.Pd.I., Camat Teluk Batang bapak Lilik Haryadi, S.Ag.Msc., Plh. Kapolsek Teluk Batang, Ipda Rianto, dan Danramil yang mewakili Serda Wajid.

Pameran Bazaar Proco (Produk Coconut) kewirausahaan yang ditampilkan oleh setiap siswa/i ini di mulai dari kerajinan tangan sampai ke boga pun di tampilkan pada Bazaar tersebut.

Kepala Sekolah SMAN 1 Teluk Batang, Erwin,S.pd menambahkan, pameran kewirausaan ini merupakan bagian dari mata pelajaran yang berbasis penguatan skill, pendidikan karakter dan dan kewirausahaan yang diberikan kepada siswa-siswi sekolahnya secara mandiri.

“Belajar, tak lepas pula siswa diberi pemahaman kemandirian, salah satunya siswa dibentuk berjiwa wirausaha dan kemandirian Selain teori, kita praktekan membuat produk usaha agar kedepan nya mereka bisa selangkah lebih maju untuk bekalnya setelah siswa/i ini lulus dari Sekolah ini.” ucapnya.

Dari hasil pembelajaraan kewirausahaan, Erwin bersyukur siswa SMA Negeri 1 Teluk Batang sudah mampu menampilkan kreatif produk usahanya masing-masing

Tidak cukup sampai disitu, siswa/i ini juga mampu menampilkan karya mereka dengan ditampilkan nya Tari Tradisional yang dilatih oleh salah satu guru SMA ini juga, ialah Jusnarso Darmanto, S.pd., menurut nya dengan ditampilkan tari tradisional di pameran ini agar siswa/i generasi milenial sekarang ini mengenal tari tradisional supaya generasi penerus mereka bisa mengenal budaya asli indonesia.

“Saya melatih mereka para siswa/i ini supaya mereka juga mengenal bentuk dan jenis tari tradisional bukan hanya tau teori saja yang mereka pelajari di sekolah tapi pelaksanaaan nya juga harus di tampilkan agar siswa/i generasi milenial sekarang ini mengenal tari tradisional Indonesia supaya generasi penerus mereka bisa mengenal budaya asli indonesia.” Ungkapnya.

Berikan Rasa Aman, Patroli Samapta Polres Kayong Utara Kecamatan Teluk Batang Sambangi Warga


Kayong Utara – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga serta mencegah tindak kejahatan, personel Sat Samapta Polres Kayong Utara kecamatan Teluk Batang gencar melakukan patroli rutin.

Minggu (24/11/2019) pukul 08.30 WIB, melaksanakan sambang dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat seputaran Pelabuhan Teluk Batang.

Kapolsek Teluk Batang Iptu Jumari S.H M. Ap mengatakan patroli dialogis ini sebagai upaya bentuk kegiatan preventif pencegahan terjadinya kejahatan di lingkungan masyarakat. Kegiatan ini dilakukan dengan rute obyek vital seperti perbankan, perkantoran, pelabuhan serta pemukiman masyarakat.

“Patroli ini untuk mencegah terjadinya niatan tindak kejahatan sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak terpengaruh isu hoax, serta bersama-sama menjaga kamtibmas,” ucap salah satu petugas patroli.

Polisi Satuan Sabhara Tingkatkan Patroli, Ini Sasarannya


Kayong Utara - Polisi Satuan Sabhara Polres Kayong Utara terus tingkatkan Patroli rutin untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Kayong Utara Minggu (24/11/2019)

Sasaran patroli Polisi Satuan Sabhara pagi ini difokuskan pada lokasi rawan gangguan kamtibmas seperti curanmor, jambret serta gangguan kamtibmas lainnya.” ujar Kasat Sabhara IPTU Sarjono.

Tujuannya untuk antisipasi gangguan kamtibmas dan menciptakan rasa aman kepada masyarakat dengan kehadiran polisi ditengah masyarakat.”jelasnya

Selain itu tim patroli juga memberikan arahan kepada petugas parkir agar memarkir kenderaan dengan tertib”imbuh Kasat Sabhara

Pihaknya menghimbau kepada masyarakat apabila menemukan tindakan kejahatan agar segera melaporkan ke kantor polisi terdekat.”terang IPTU Sarjono

Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Hilir Desa Teluk Melano Sambangi Warga


Kayong Utara - Brigpol Hendian sambangi warga di Desa Teluk Melano, Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara, Minggu (24/11/2019).

“Dalam kegiatan sambang ini untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat agar masyarakat tidak takut untuk memberikan informasi terkait situasi Kamtibmas di wilayah Kecamatan Simpang Hilir,” ungkap Hendian

“Agar menolak berita hoax, jangan menyebarkan berita hoax yang dapat menimbulkan perpecahan NKRI, dan agar ikut menjaga keamanan lingkungan, serta ciptakan kerukunan antar umat beragama,“ lanjutnya.

Jaidi selaku tokoh agama desa Teluk Melano merasa senang dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Bhabinkamtibmas Brigpol Hendian atas kunjungannya dan himbauan akan selalu ikut menjaga Kamtibmas dan juga memberikan informasi Kamtibmas.

Kapolsek Simpang Hilir Iptu Aris Pramudji S.Ap mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas yang merupakan ujung tombaknya Polri harus benar benar bisa mendekatkan diri kepada warga masyarakat supaya warga masyarakat dapat berkontribusi dalam memberikan informasi untuk menciptakan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara.

23/11/19

Bhabinkamtibmas Polsek Kamboja Sambang Desa Jalin Komunikasi


Kayong Utara - Untuk menjalin komunikasi baik dengan warga masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Maya Karimata siang tadi Sabtu (23/11/19) melaksanakan sambang Desa di desa binaannya masing masing.

Kegiatan yang disertai dengan patroli desa tersebut, dilakukan oleh setiap Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Mayak Karimata. Sehingga, hubungan antara warga masyarakat dengan pihak Kepolisian bisa terjalin dengan baik.

Kapolsek Pulau Mayak Karimata IPTU Mulyadi mengungkapkan bahwa, pihaknya selalu mengedepankan Bhabinkamtibmasnya. Dimana setiap ada permasalahan ataupun kegiatan, Bhabinkamtibmas wajib ada ditengah masyarakat.

“Bhabinkamtibmas harus menyatu dengan masyarakat. Oleh sebab itu, perlu menjalin hubungan baik dengan masyarakat”, ucap Kapolsek Pulau Mayak Karimata IPTU Mulyadi.

Personil Bhabinkamtibmas Polsek Sukadana Memberi Himbauawan Melalui Spanduk Anti Pungli Kepada Masyrakat Binaan


Kayong Utara - Di sela kegiatan temu ramah dengan masyarakat, Anggota Polsek Sukadana Brigpol Zainal Muktahir melaksanakan himbauan pesan-pesan Kamtibmas dan Saber pungli atau pungutan liar yang disampaikan kepada warga binaannya di Desa Pangkalan Buton Kec. Sukadana, giat tersebut dilaksanakan sekira pkl.13.30 Wib. Sabtu ”(23/11/2019)

Pesan-pesan Kamtibmas selalu disampaikan di depan warga agar lebih waspada saat hendak keluar rumah seperti mematikan api kompor agar dipastikan sudah dalam keadaan tidak menyala karena hal itu sangat berbahaya dan bisa menimbulkan kebakaran serta pintu dan jendela rumah dalam keadaan benar-benar terkunci rumah ditinggalkan.

Dalam kegiatan Saber pungli Brigpol Zainal Muktahir menghimbau agar masyarakat tidak melakukan pungli (Pungutan Liar). yang mana jangan memberikan berupa uang kepada aparat yang berwajib apabila ada yang memberi maka yang memberi dan yang menerima akan di kenakan sangsi pidana. (pungli). jangan mudah percaya dengan berita hoax dan isu sara serta ujaran kebencian yg berpotensi guantibmas. menghimbau kpd warga agar memberikan informasi sekecil apapun kepada bhabinkamtibmas setiap ada permasalahan di desa.

“Kegiatan itu kami lakukan untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan terjadi nya pungutan liar sehingga masyarakat dapat terlayani dengan baik sesuai aturan yang berlaku” ungkap Kapolsek Sukadana Iptu Chandra,SH melalui Brigpol Zainal Muktahir selaku bhabinkamtibmas.

Kapolsek Simpang Hilir Hadiri Upacara HUT ke 74 PGRI dan Hari Guru Nasional


Kayong Utara - Kapolsek Simpang Hilir Iptu Aris Pramudji Widodo, S.Ap., bersama Bhabinkamtibmas desa Teluk Melano Bripka Hendian hadiri upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional dan hari ulang tahun (HUT) ke-74 PGRI di halaman Kantor Camat Simpang Hilir, jalan Gloria, Kabupaten Kayong Utara Kalbar, Sabtu (23/11/2019).

Bertindak sebagai pembina upacara Camat Simpang Hilir Azhari, S.Pd., M.Si, dan diikuti oleh seluruh Muspika Simpang Hilir, para Kepala Sekolah se-kecamatan Simpang Hilir dan para guru se-kecamatan Simpang Hilir berjumlah 150 Orang.

Sedangkan tema pada peringatan Hari Guru Nasional dan HUT ke-74 PGRI ini adalah "Peran Strategi Guru dalam Mewujudkan SDM Indonesia Unggul dan Maju".

Menurut Iptu Aris, peran guru sangat besar dan sangat penting dalam mencerdaskan dan menanamkan semangat nasionalisme kepada peserta didik dan masyarakat.

"Para guru adalah pengganti orang tua di luar rumah. Perannya begitu penting, tidak hanya memberikan ilmu pengetahuan tapi juga pembentukan ahlak para peserta didik,” ujar Iptu Aris.

Dikesempatan itu juga, Kapolsek memberikan hadiah kepada tim bola voli yang mendapatkan juara pertama dalam pertandingan bola voli dalam rangka memeriahkan HUT ke-74 PGRI tahun 2019.

Berikan Rasa Aman, Patroli Samapta Polres Kayong Utara Kecamatan Teluk Batang Sambangi Warga


Kayong Utara – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga serta mencegah tindak kejahatan, personel Sat Samapta Polres Kayong Utara kecamatan Teluk Batang gencar melakukan patroli rutin, Sabtu (23/11/2019) pukul 08.30 WIB, melaksanakan sambang dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat seputaran Pelabuhan Teluk Batang. 

Kapolsek Teluk Batang Iptu Jumari S.H M. Ap mengatakan patroli dialogis ini sebagai upaya bentuk kegiatan preventif pencegahan terjadinya kejahatan di lingkungan masyarakat. Kegiatan ini dilakukan dengan rute obyek vital seperti perbankan, perkantoran, pelabuhan serta pemukiman masyarakat.

“Patroli ini untuk mencegah terjadinya niatan tindak kejahatan sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak terpengaruh isu hoax, serta bersama-sama menjaga kamtibmas,” ucap salah satu petugas patroli.

Kayong Utara – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga serta mencegah tindak kejahatan, personel Sat Samapta Polres Kayong Utara kecamatan Teluk Batang gencar melakukan patroli rutin. 

Sabtu (23/11/2019) pukul 08.30 WIB, melaksanakan sambang dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat seputaran Pelabuhan Teluk Batang. 

Kapolsek Teluk Batang Iptu Jumari S.H M. Ap mengatakan patroli dialogis ini sebagai upaya bentuk kegiatan preventif pencegahan terjadinya kejahatan di lingkungan masyarakat. Kegiatan ini dilakukan dengan rute obyek vital seperti perbankan, perkantoran, pelabuhan serta pemukiman masyarakat.

“Patroli ini untuk mencegah terjadinya niatan tindak kejahatan sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak terpengaruh isu hoax, serta bersama-sama menjaga kamtibmas,” ucap salah satu petugas patroli.

Polisi Satuan Sabhara Tingkatkan Patroli, Ini Sasarannya


Kayong Utara - Polisi Satuan Sabhara Polres Kayong Utara terus tingkatkan Patroli rutin untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Kayong Utara Sabtu (23/11/2019)

Sasaran patroli Polisi satuan Sabhara pagi ini difokuskan pada lokasi rawan gangguan kamtibmas seperti curanmor, jambret serta gangguan kamtibmas lainnya.” ujar Kasat Sabhara IPTU Sarjono. 

Tujuannya untuk antisipasi gangguan kamtibmas dan menciptakan rasa aman kepada masyarakat dengan kehadiran polisi ditengah masyarakat.”jelasnya

Selain itu tim patroli juga memberikan arahan kepada petugas parkir agar memarkir kenderaan dengan tertib”imbuh Kasat Sabhara

Pihaknya menghimbau kepada masyarakat apabila menemukan tindakan kejahatan agar segera melaporkan ke kantor polisi terdekat.”terang IPTU Sarjono.

Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Hilir Desa Teluk Melano Sambangi Warga

Kayong Utara - Brigpol Hendian sambangi warga di Desa Teluk Melano, Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara, Sabtu (23/11/2019).

“Dalam kegiatan sambang ini untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat agar masyarakat tidak takut untuk memberikan informasi terkait situasi Kamtibmas di wilayah Kecamatan Simpang Hilir,” ungkap Hendian

“Agar menolak berita hoax, jangan menyebarkan berita hoax yang dapat menimbulkan perpecahan NKRI, dan agar ikut menjaga keamanan lingkungan, serta ciptakan kerukunan antar umat beragama,“ lanjutnya.

Jaidi selaku tokoh agama desa Teluk Melano merasa senang dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Bhabinkamtibmas Brigpol Hendian atas kunjungannya dan himbauan akan selalu ikut menjaga Kamtibmas dan juga memberikan informasi Kamtibmas.

Kapolsek Simpang Hilir Iptu Aris Pramudji S.Ap mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas yang merupakan ujung tombaknya Polri harus benar benar bisa mendekatkan diri kepada warga masyarakat supaya warga masyarakat dapat berkontribusi dalam memberikan informasi untuk menciptakan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara.

Jaga Kebugaran Jasmani, Personel Kayong Utara Melaksanakan Olahraga Pagi


Kayong Utara - Sudah menjadi agenda mingguan Polres Kayong Utara mengadakan olahraga pagi bersama, yang dilaksanakan setiap hari Jumat pagi. Seperti hari ini, Jumat (22/11/2019) personel Polres Kayong Utara melaksanakan olahraga pagi yang dipimpin Kabagren AKP Alsiden Sinaga di halaman Polres.

Olahraga kali ini diawali dengan pemanasan dan dilanjutkan jalan santai disepanjang jalan Bhayangkara, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara Kalbar dan kembali lagi ke Polres, selanjutnya dilaksanakan senam bersama.

AKP Alsiden mengatakan, bahwa berolahraga pagi bisa membuat tubuh lebih sehat. Namun, kendala waktu masih sering menjadi alasan bagi kebanyakan orang yang akhirnya malas untuk berolahraga.

"Sangat banyak alasan orang untuk tidak berolahraga. Untuk itu, sudah menjadi agenda mingguan Polres Kayong untuk mengadakan senam pagi bersama," ucap AKP Alsiden.

"Dengan membiasakan diri melakukan olahraga pagi, maka kita bisa merasakan hangatnya sinar matahari pagi yang tentu banyak mengandung vitamin D yang sangat bermanfaat untuk kesehatan dan juga sistem kekebalan tubuh kita, manfaat secara umum dari olahrga tentu untuk menhindari ancaman obesitas," lanjutnya.

Ia menuturkan, olahraga pagi selain bermanfaat untuk menyehatkan tubuh, juga dapat mempererat silaturahmi dengan teman kerja dan dapat mengurangi beban dari kegiatan rutin bekerja.

"Selain untuk kesehatan bandan, juga juga untuk mempererat silaturahmi para personel Polres," tuturnya.

Jumat Sehat, Personel Polres Kayong Utara Olahraga Pagi


Kayong Utara - Sudah menjadi agenda mingguan Polres Kayong Utara melaksanakan olahraga pagi bersama, yang dilaksanakan setiap hari Jumat pagi. Seperti hari ini, Jumat (22/11/2019) personel Polres Kayong Utara melaksanakan olahraga pagi yang dipimpin Kabagren AKP Alsiden Sinaga di halaman Polres.

Olahraga kali ini diawali dengan pemanasan dan dilanjutkan jalan santai disepanjang jalan Bhayangkara, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara Kalbar dan kembali lagi ke Polres, selanjutnya dilaksanakan senam bersama.


AKP Alsiden mengatakan, bahwa berolahraga pagi bisa membuat tubuh lebih sehat. Namun, kendala waktu masih sering menjadi alasan bagi kebanyakan orang yang akhirnya malas untuk berolahraga.

"Sangat banyak alasan orang untuk tidak berolahraga. Untuk itu, sudah menjadi agenda mingguan Polres Kayong untuk mengadakan senam pagi bersama," ucap AKP Alsiden.

"Dengan membiasakan diri melakukan olahraga pagi, maka kita bisa merasakan hangatnya sinar matahari pagi yang tentu banyak mengandung vitamin D yang sangat bermanfaat untuk kesehatan dan juga sistem kekebalan tubuh kita, manfaat secara umum dari olahrga tentu untuk menhindari ancaman obesitas," lanjutnya.

Ia menuturkan, olahraga pagi selain bermanfaat untuk menyehatkan tubuh, juga dapat mempererat silaturahmi dengan teman kerja dan dapat mengurangi beban dari kegiatan rutin bekerja.

"Selain untuk kesehatan bandan, juga juga untuk mempererat silaturahmi para personel Polres," tuturnya.

22/11/19

Patroli Malam Hari, Polisi Himbau Warga Untuk Menjaga Kamtibmas



Dalam rangka membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat Polres Kayong Utara rutin melaksanakan patroli malam dan sambang warga. Kamis (21/11/19).

Seperti yang dilakukan personil Sat Sabhara saat melaksanakan patroli ke beberapa tempat di wilayah Kabupaten Kayong Utara pada saat malam hari.

Disaat patroli tersebut menyempatkan anjangsana dialogis dengan warga. Pendekatan dengan warga dalam menjalin komunikasi kamtibmas demi terwujudnya sinergitas antara aparat keamanan dan warga masyarakat untuk membangun keamanan lingkungan yang kondusif wujudkan Kabupaten Kayong Utara yang aman dan kondusif.

Berbagai hal menjadi pembahasan baik seputaran himbauan kamtibmas, antisipasi warga terhadap kejahatan malam hari. “Dengan komunikasi yang berkesinambungan dengan warga pihak kepolisian semakin mudah mengakses informasi yang terkini,” ujar Kasat Sabhara

Rutinitas Bhabinkamtibmas, Sambang dan Dialogis Dengan Warga Desa Binaan



Brigpol Diky Hamzah selaku Bhabinkamtibmas Desa Sei Paduan Kecamatan Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara melakukan upaya dalam mencegah gangguan kamtibmas di wilayah desa binaan, yakni dengan rutin melaksanakan patroli sambang di Desa binaan untuk berdialogis dan tatap muka bersama masyarakat, Jum'at (22/11/2019).

Adapun upaya-upaya yang di lakukan oleh Brigpol Diky Hamzah selaku Bhabinkamtibmas Desa Sei Paduan ini selalu menyambangi Desa Binaan untuk bertemu langsung dengan tokoh maupun masyarakat di desa binaanya guna menyampaikan pesan kamtibmas.

Kegiatan ini sudah menjadi rutinitas yang di lakukan oleh Brigpol Diky Hamzah sebagai bentuk kepeduliannya terhadap masyarakat di wilayah hukum Polsek Teluk Batang.

Di tempat terpisah, Kapolsek Teluk Batang menuturkan peningkatan penyampaian kamtibmas khususnya tentang upaya antisipasi terhadap gangguan kamtibmas selalu dilaksanakan oleh seluruh personil Polsek Teluk Batang.

“Hal ini dimaksudkan, agar warga masyarakat tidak lengah terhadap pelaku aksi kejahatan. Yang selalu mengintai dan menunggu kesempatan, untuk dapat melaksanakan aksinya,” ujar Kapolsek.

Selain itu, Kapolsek mengatakan bahwa sebagai abdi Negara, pihak kepolisian di wajibkan bersatu bersama masyarakat, tokoh agama dan pemuda. Guna menciptakan wilayah kita aman, tertib dan rukun,” tegasnya.

Sambang Warga, Bhabinkamtibmas Himbau Kamtibmas


Kayong Utara - Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Hilir desa sungai mata-mata, seperti yang dilakukan oleh Bripda Patria menyambangi desa binaannya guna menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas, Jum'at (22/11/2019)

Kegiatan sambang dan menyapa warga desa binaan tersebut seperti yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Sungai mata-mata Polsek Simpang Hilir Polres Kayong Utara Bripda Patria, yang pada pagi ini Jum'at mengadakan tatap muka dengan warga Desa Sungai mata-mata, dan dalam kesempatan itu sambil bercanda Bhabinkamtibmas tidak lupa untuk memberikan himbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas terkait peran serta warga dalam menjaga keamanan utamanya dilingkungan masing masing, demi menjamin kenyaman warga dalam menjalankan segala aktifitas.

Kapolsek Simpang Hilir Iptu Aris menerangkan bahwa dengan selalu hadirnya Bhabinkamtibmas ditengah tengah warga Desa binaannya, maka warga tidak akan sungkan untuk memberikan berbagai informasi utamanya yang menyangkut tentang kamtibmas sehingga kondusifitas kamtibmas diwilayah hukum Polsek Simpang Hilir Polres kayong Utara dapat selalu terjaga,” terang Kapolsek

Bhabinkamtibmas Sampaikan Pesan Kamtibmas


Kayong Utara - Disela kegiatan temu ramah dengan masyarakat, personel Polsek Simpang Hilir Briptu Tomi melaksanakan himbauan pesan-pesan Kamtibmas dan Saberpungli atau pungutan liar yang disampaikan kepada warga binaannya di Desa Rantau Panjang, Kecamatan Simpang Hilir,  Kabupaten Kayong Utara Kalbar, Jumat (22/11/2019)


Pesan-pesan Kamtibmas selalu disampaikan di depan warga agar lebih waspada saat hendak keluar rumah seperti mematikan api kompor agar dipastikan sudah dalam keadaan tidak menyala karena hal itu sangat berbahaya dan bisa menimbulkan kebakaran serta pintu dan jendela rumah dalam keadaan benar-benar terkunci rumah ditinggalkan.


Dalam kegiatan Saberpungli Tomi menghimbau agar masyarakat tidak melakukan pungli (pungutan liar), yang mana jangan memberikan berupa uang kepada aparat yang berwajib apabila ada yang memberi maka yang memberi dan yang menerima akan di kenakan sangsi pidana, jangan mudah percaya dengan berita hoax dan isu sara serta ujaran kebencian yg berpotensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Menghimbau kepada warga agar memberikan informasi sekecil apapun kepada Bhabinkamtibmas setiap ada permasalahan di desa.


“Kegiatan itu kami lakukan untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan terjadinya pungutan liar sehingga masyarakat dapat terlayani dengan baik sesuai aturan yang berlaku” Ucap Tomi

Bhabin Sambang Warga Di Desa Binaan Sampaikan Pesan Kamtibmas



Bhabinkamtibmas Polsek Teluk Batang melaksanakan tugas sambang desa binaan merupakann salah satu tugas rutin yang di emban sebagai Bhabinkamtibmas seperti  yang dilakukan Brigpol Diky Hamzah menyambangi desa binaan dan dialogis dengan perangkat desa Sungai Paduan Kecamatan Teluk Batang guna menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas, Jumat (22/11/2019).

Kegiatan sambang dan menyapa warga desa binaan tersebut seperti yang dilaksanakan oleh bapak Bhabinkamtibmas yang pada pagi ini Jumat mengadakan tatap muka dengan warga Desaanya, dan dalam kesempatan itu sambil bercanda Bhabinkamtibmas tidak lupa untuk memberikan himbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas terkait peran serta warga dalam menjaga keamanan utamanya dilingkungan masing masing, demi menjamin kenyaman warga dalam menjalankan segala aktifitas.

Bhabinkamtibmas Himbau 5M

    Kayong Utara – Saat ini gencar diberikan anjuran kepada masyarakat tentang menggunakan masker saat bepergian, selalu mencuci tangan dan ...