26/02/19

Bhabinkamtibmas Deklarasikan Pemilu Damai 2019 Pada Masyarakat

Bhabinkamtibmas Desa Satai Lestari Polsek Pulau Mayak Karimata Brigpol Erwin, SH mengajak warga di daerah binaannya untuk mendukung Pemilu Tahun 2019 yang aman dan damai. Selasa (26/2)
Kegiatan deklarasi Pemilu damai ini merupakan arahan dan perintah dari Kapolsek Pulau Mayak Karimata Iptu Mulyadi, kegiatan ini dilangsungkan di warung kopi, rumah warga, masjid dan disetiap kesempatan dimanapun bhabinkamtibmas bertemu dengan masyarakat ramai.
Bhabinkamtibmas mengatakan, bahwa kegiatan ini bertujuan agar dalam pelaksanaan Pemilu 2019 mendatang di wilayah Kelurahan Setapuk Besar berjalan aman, damai, dan lancar.

"Pilihlah calon pemimpin sesuai dengan keinginan hati masing-masing," katanya.
Selain menciptakan Pemilu 2019 yang damai, lanjut Bhabinkamtibmas, kegiatan ini juga bertujuan mendekatkan masyarakat setempat dengan anggota Polri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bhabinkamtibmas Himbau 5M

    Kayong Utara – Saat ini gencar diberikan anjuran kepada masyarakat tentang menggunakan masker saat bepergian, selalu mencuci tangan dan ...