29/12/18

Bhara Pelita Polres Kayra Bersihan Halaman Masdjid Mewujudkan Bumi Kayong Bersih ,Bersinar .















 Kapolres Kayong  utara AKBP. Asep I.Rosadi S.I.K, M.PA. Memimpin Kegiatan Bhayangkara Perduli lingkungan dan Tempat Wisata . Kegiatan   diikuti  Para  perwira dan  semua  personel Polres ,   Ibu Bhayangkary  ,TNI AD dari Koramil , dan Sebagian  warga masyarakat .  Kegiatan dilaksanakan pada   hari Sabtu tanggal 29   Desember 2018,   Bertempat  di halaman Masdjid  Agung  Usman Al khair   Sukadana  . Awal persiapan dimulai melaksanakan  Apel di halaman Mapolres Kayra .  Pelaksanaan  Apel  bertujuan untuk mengadakan pengecekan  kehadiran Personel , pembagian tempat lokasi  yang akan di bersihkan  . kesiapan peralatan yang akan dipergunakan dalam giatan tersebut seperti  :  Sapu ,arit ,cangkul ,skop ,parang, Tempat sampah dan lainya serta  Pengangkutannya.

Kegiatan akan dimulai dari Polres Menuju kearah Masdjid  Kota Sukadana.

 Yang tempat tujuan terakhir Ditempat  wisata Pantai pulau Datok Sukadana .

Adapun maksud dan Tujuan dari kegiatan Bhara pelita , adalah  sebagai berikut  ;
1. mendukung program Bupati dan wakil Bupati Kayong  utara  untuk dapat  terciptanya  Bumi kayong  yang Bersih dan Bersinar  .

2.Memberikan pembelajaran  ( Edukasi )  kepada warga ,agar timbul kesadaran tentang pentingnya  menjaga kebersiahan , Ketertiban lingkungan dan Tempat  Wisata .

3. Memberikan himbauan kepada warga  agar  Jangan membuang sampah  sembarangan . supaya membuang sampah  pada tempat yang sudah disiapkan   . Agar warga  dapat   memahami bahwa  Kebersiahan adalah Pangkal Kesehatan .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bhabinkamtibmas Himbau 5M

    Kayong Utara – Saat ini gencar diberikan anjuran kepada masyarakat tentang menggunakan masker saat bepergian, selalu mencuci tangan dan ...